MENU PAKAN BIJIAN SEHAT UNTUK MERPATI




Memberi pakan merpati dalam bentuk pellet belum banyak diterapkan oleh para hobiis dan peternak merpati.  Sejauh pengamatan, hampir semua hobiis atau peternak memberi pakan pada merpati berupa bijian, misalnya jagung.  Namun pemberian pakan bijian ini umumnya  hanya satu jenis saja, misalnya hanya jagung, atau hanya gabah, dan sebagainya.  Pemberian pakan bijian yang hanya satu jenis tentu belum mencukupi kebutuhan gizi merpati yang dipelihara.  Padahal, asupan gizi yang tak seimbang adalah penyebab hinggapnya penyakit dan menurunnya stamina dan performen merpati kita.


Jagung misalnya, adalah pakan bijian yang memiliki kandungan asam amino yang paling lengkap, namun masih kekurangan asam amino metionin dan lysin.  Gabah, beras merah, beras putih, beras ketan, pun demikian. Semua pakan ini adalah pakan-pakan sumber energi, bukan sumber protein.  Agar kandungan protein terpenuhi, perlu ditambahkan kacang-kacangan, misalnya kacang hijau, kacang kedelai, kacang tanah, dan sebagainya.  Bahkan jika memungkinkan, berikan potongan daging (dengan cara cekok) secara rutin setiap minggu.

Berdasar pengalaman, formulasi ransum (pakan) yang paling baik untuk merpati adalah : 5 kg jagung + 2 kg kacang + 3 kg gabah.  Nah, selamat mencoba !

Catatan : Jagung yang digunakan adalah jagung kuning ukuran kecil atau pecah.  Demikian pula untuk kacang dan gabah.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BURUNG KOLONG VS BURUNG TOMPRANG

PENYEBAB MERPATI HILANG

LAPAK LAPANGAN DJARUM